Di era digital saat ini internet merupakan salah satu sarana yang banyak digunakan untuk memudahkan berbagai kegiatan. Website merupakan salah satu platform yang paling sering diakses untuk mencari informasi , sarana komunikasi dan edukasi. Penyebaran informasi yang cepat dan efesien ini mendorong sekolah untuk meningkatkan geliat pemanfaatan website
Dengan adanya website diharapakan semua warga sekolah mampu menggunakan sebagai media yang memudahkan kita untuk menerima dan berbagi informasi. Tim manajemen sekolah hendaknya mulai untuk menyematkan semua data dan profil sekolah, kegiatan sekolah dan Para guru juga diharapkan mengisi dengan berbagai informasi, media pembelajaran yang menarik dan materi pembelajaran yang mendukung tercapainya kompetensi.
Mari mulai dengan hal kecil, jadikan https://smpnegeri2mendoyo.sch.id/ sebagai usaha untuk melek teknologi, pengembangan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan menuju sekolah terdepan berbasis digital.
Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Mendoyo
ttd
I Putu Gunarsa, S,Pd., M.Pd.